Friday, April 15, 2011

Sekilas Info

Bagi peternak burung kenari untuk sekarang ini banyak sekali keluhan - keluhan para peternak burung  kenari khususnya di wilayah boyolali dan sekitarnya dikarenakan cuaca yang begitu ekstrimnya sesuai dengan postingan saya kemarin masalah beternak kenari 5 bahwa dengan cuaca yang seperti ini banyak sekali peternak yang produksi menetasnya burung kenari menurun. Bukan hanya untuk peternak kenari yang kecil saja akan tetapi bagi peternak kenari yang besar pun juga mengalami penurunan produktifitas dalam menetasnya burung kenari. Bagi peternak burung kenari yang baru - baru saja beternak kenari janganlah mengambil kesimpulan kalau indukan betina burung kenari tersebut tidaklah produktif karena memang untuk sekarang ini dipengaruhi oleh cuaca yang sangatlah ekstrem.
Info juga buat para peternak burung kenari di Indonesia untuk peternakan di wilayah Boyolali dan sekitarnya, kenari pejantannya untuk sekarang ini banyak sekali yang mabung atau brodoll khususnya di wilayah pengging karena peternakan burung kenari ini berada di wilayah pengging untuk alamatnya yaitu Katongan, Jipangan, Banyudono, Boyolali, Jawa Tengah, entah ini karena cuaca ataupun suhu atau wilayahnya yang berbeda jadi untuk produksinya bulan - bulan ini cenderung menurun drastis. Kalaupun menetas kadang tidaklah maksimal, kalau mengerami 4 kadang hanya menetas 1 ekor maksimal hanyalah 2 ekor saja dan jika suhunya sedikit dingin maka anakan yang masih kecil mengalami kematian.
Kemarin saya berkunjung ke Peternak Bapak Murjoko dukuh katongan, jipangan, banyudono, boyolali, beliau juga memberi komentar kalau untuk sekarang ini banyak peternak yang mengalami penurunan produksi, pada saat saya disana beliau juga bercerita kalau indukan burung kenari dari peternakan beliu hanya menetas 7 ekor saja dari lebih 50 indukan betina, yang terjadi dari 7 ekor anakan yang menetas tersebut hanya tinggal 5 ekor saja karena yang 2 ekor mengalami kematian, beliau memberi komentar kalau memang suhulah yang menjadi faktor terbesar untuk saat ini, bahkan sebelum ini beliau juga membuang telur yang tidak mengalami penetasan sampai lebih dari 5 ekor indukan kenari betina kalau rata - rata setiap indukan betina burung kenari bertelur 4 maka beliau mengalami kerugian berapa ekor kalau di rata - rata yang menetas 3 ekor. 
Info harga burung kenari di wilayah Boyolali dan sekitarnya khususnya di wilayah pengging untuk harga burung kenari anakan lokal sekarang sudah mencapai Rp. 60.000,- itupun belum tau jantan atau betinanya, Untuk harga kenari AF mencapai Rp. 225.000,-, Untuk jenis F1 harga mencapai Rp.550.000,-. Untuk yang F2 ke atas sampai yang jenis Yoksire saya kurang paham karena itu udah pada level atas atau peternak unggulan atau besar.
Info sekian dulu, kalau ada perbedaan informasi silahkan memberi masukan yang positif atau kita sharing di web ini demi perkembangan Peternakan Burung Kenari se-Indonesia
Terima Kasih

Wednesday, April 6, 2011

Masalah Beternak Kenari 5

Pada postingan kali ini penulis ingin membahas tentang suhu/cuaca yang sekarang ini cenderung ekstream, kenapa penulis mengatakan cuaca beberapa tahun ini cenderung ekstream disebabkan pada saat musim kemarau yang terjadi kemarau yang begitu panjang dan sekarang ini terjadi musim penghujan dan tidak terasa musim penghujan ini sudah kurang lebihnya 2 tahun dan keadaan inilah yang mempengaruhi terjadinya penurunan produktifitas beternak kenari karena angka produktifitas kenari cenderung menurun.
Inilah masalah yang sering timbul pada saat musim penghujan produksi kenari menurun disebabkan suhu yang kurang mendukung pada saat burung kenari mengerami telurnya, pada saat burung kenari mengerami telur suhu yang dihasilkan ada batas maksimalnya maka pada saat suhu sangat dingin burung kenari tidak dapat menghasilkan tingkat panas yang diinginkan untuk telur tersebut mencapau tingkatan suhu tersebut kalau terjadi hal tersebut beberapa hari saja maka embrio didalam telur tersebut mengalami kematian sehingga telur tersebut tidaklah mungkin menetas. Untuk solusi masalah tersebut lihat kondisi ruang yang digunakan beternak kenari diusahakan sebisa mungkin para peternak kenari untuk menutup semua ventilasi yang digunakan sebagai sirkulasi udara pada saat terjadi hujan kemudian tambahkan beberapa lampi di dalam ruang tersebut untuk menghangatkan ruang sehingga pada saat burung kenari tersebut mengerami telurnya bisa mencapai panas yang diinginkan. Untuk peternak yang menempatkan kandang diluar ruang solusi yang paling baik adalah memindahkan dulu kandang tersebut ke dalam ruang dan menjaga kondisi burung tersebut agar tidak stres.
Selamat mencoba, kalau ada yang mempunyai pemecahan/trik yang lain mari bergabung di web ini
CANARI ZUET