Monday, July 9, 2012

Pejantan Terlalu Di Porsir Kawin

Pejantan Burung Kenari
Dalam beternak burung kenari dibilang susah gak juga di bilang gampang ternyata banyak yang gagal juga dalam beternak burung kenari, akan tetapi dengan usaha keras dan pantang menyerah kita dapat belajar dan mencari apa kekurangan dan kelemahan kita dalam beternak burung kenari inilah yang perlu kita dalami dan perlu kita pelajari. Setelah sukses dan dan berhasil janganlah lupa untuk terus belajar dan mengamati apa yang bakalan terjadi saat beternak burung kenari bukan hanya produksi terus - menerus tanpa berpikir apa yang terjadi saat beternak.
Diatas hanyalah ntermeso saja dalam hati saya teman - teman breder dimana saya mengalami sedikit masalah dalam beternak burung kenari dimana saat indukan betina burung kenari sudah pada siap encus semua pejantan saya mengalami masalah yang pada akhirnya gak bisa buat kawin karena baru sakit dan tinggalah beberapa pejantan yang saya gunakan untuk pejantan kawin. Saat semua indukan burung kenari udah pada bunder pejantan saya masukkan ke kandang ternak dimana indukan betina burung kenari sudah siap encue dan bunderi sesudah beberapa hari telur dan saya masukkan lagi ke indukan betina burung kenari yang lain di karenakan sudah bunder lagi yang lainnya, saya buat seperti itu terus - merus tanpa saya istirahatkan untuk produksi pertama memang sangatlah bagus dari 4 telur bisa isi semua dan menetas 3 ekor dari 2 indukan dan lain nya menjadi turun produksinya yaitu menetas 2 atau 1 ekor di setiap indukan burung kenari.
Saat saya pelajari dan saya amatai memang saya yang terlalu memaksakan untuk dikawinkan pejantan burung kenari itu karena ada yang telur gemuk sehingga hasil dari tetasan tidak maksimal atau dengan kata lain ngisinya kurang bagus.
Kesimpulan diatas adalah saat kita beternak memakai sistem pasang cabut atau saat betina sudah siap encus pejantan dimasukkan saat dah telur satu pejantan di pisah, maka haruslah kita istirahatkan dulu pejantan yang habis di buat kawin itu tadi paling tidak 4 sampai 6 hari biar pejantan tersebut seperma penuh lagi dan saat kawin dapat maksimal.
Ingin lihat beberapa contoh pejantan klik link ini Pejantan Burung Kenari 
Terima kasih sudah berkunjung sampai jumpa dipostingan berikutnya tentang Breeding Burung Kenari

No comments:

Post a Comment

CANARI ZUET